Satlantas Polres Muara Enim Gelar Giat Operasi Siswa

Polres Muara Enim melakukan sosialisasai tertib berlalu-lintas di SMP Negeri 1 Ujanmas, Muara Enim.

Polres Muara Enim melakukan sosialisasai tertib berlalu-lintas di SMP Negeri 1 Ujanmas, Muara Enim, Kamis (16/2/2017).

PALUGADANEWS.COM, MUARA  ENIM — Satuaan Polisi Lalu Lintas Polres Muara Enim melakukan giat operasi pagi di kawasan Kecamatan Ujanmas. Operasi tersebut dipimpin oleh Kanit Didaksa Satlantas Polres Muara Enim Ipda Aming Iriana. Dalam operasi tersebut satlantas Polres Muara Enim melakukan giat operasi terhadap para siswa yang melanggar aturan lalu lintas.

“Giat operasi ini merupakan agenda satlantas Polres Muara Enim guna mensosialisasikan tentang patuh berlalu lintas dijalan raya. Kita melakukan operasi ini guna menekan lajunya tingkat kecelakaan lalu lintas di wilayah Kabupaten Muara Enim,” Kapolres Muara Enim AKBP Hendra Gunawan yang didampingi oleh Kasat Lantas Polres Muara Enim AKP Adik Listiyono melalui Kanit Didaksa Satlantas Ipda Aming Iriana.

BERITA LAINNYA:

Dalam operasi tersebut, petugas langsung menindak tegas langsung para pengemudi angkutan desa dan para pelajar yang bergelantungan dan bahkan diatas atap angkutan pedesaan (angdes).

“Para pelanggar tersebut langsung kami tindak tegas dengan sangsi tilang bagi para pengemudi yang melanggar dan yang mayoritas merupakan para pelajar langsung kami turunkan,” kata Aming kepada Palugadanews.com di SMP Negeri 1 Ujanmas, Kamis, (16/02/2017).

Dikatakan dia, di Kecamatan Ujanmas anggota Satlantas Polres Muara Enim yang dalam perjalanan menuju Kecamatan Gunung Megang menemukan banyak pelajar yang bergelantungan dan naik diatas atap angdes serta melihat 3 orang siswa mengendarai motor dengan kencang.

Petugaspun menunda perjalanannya untuk mengikuti salah seorang siswa SMP hingga menuju sekolahannya yang ada di kawasan Ujanmas.  Disekolah tersebut  petugas langsung memberikan teguran, lalu menemui kepala sekolah untuk memberikan sosialisasi tentang tertib berlalu lintas.

“Kami sebenarnya mau melakukan sosialisasi ke Kecamatan Gunung Megang namun ketika dijalan kami melihat banyak siswa yang naik diatas angdes dan beberapa siswa SMP yang membawa motor kebut-kebutan di jalan raya, kami berinisiatif untuk mengikuti siswa tersebut sampai ke sekolahnya,” terang dia

Ketika kami sampai di sekolah, petugas melihat banyak siswa yang membawa sepeda motor dan tidak menggunakan peralatan keselamatan berlalu lintas. Petugas kemudian menemui kepala sekolah untuk menyampaikan sosialisasi tentang keselamatan berlalu lintas.

Sementara itu, Kepala SMP Negeri 1 Ujanmas Eva Rasmila menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada pihak Satlantas Polres Muara Enim yang telah memberikan teguran kepada anak didiknya yang melanggar aturan lalu lintas. Dia berharap pihak satlantas Muara Enim dapat terus memberikan sosialisasi langsung kepada warga SMP Negeri 1 Ujanmas tentang tertib berlalu lintas.

“Saya sangat berterima kasih kepada Satlantas Polres Muara Enim yang telah membantu kami mengingatkan anak didik kami dan para guru untuk bertertib lalu lintas,” ucap Eva.