Perbasi Dukung Muara Enim Jadi Pusat Pelatihan Junior NBA

Faizal Anwar, Ketua Perbasi Muara Enim.

PALUGADANEWS.COM, MUARA ENIM — Pengurus Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Muara Enim mendukung program yang akan digulirkan Pemkab Muara Enim dan Pemprov Sumsel, bekerjasama dengan Junior National Basketball Association (NBA) untuk mencari bibit atlet basket.

Hal tersebut disampaikan Ketua Perbasi Muara Enim Faizal Anwar di Muara Enim, Kamis (11/5/2017).


Berita Lain:


“Perbasi Muara Enim mendukung program tersebut. Program ini sejalan dengan salah satu target Perbasi Muara Enim dalam melakukan pembinaan terhadap atlet bola basket berbakat di Muara Enim,” ujar Ketua Komisi I DPRD Muara Enim ini.

Perbasi Muara Enim, lanjut Faizal, telah menyampaikan kesediaan melaksanakan kegiatan tersebut, dengan harapan akan diperoleh bibit atlet basket dari Sumsel dan lebih khsus lagi dari Kabupaten Muara Enim.

“Kita pasti siap menjadi pusat pelatihan basket yang digulirkan oleh Pemprop Sumsel yang bekerjasama dengan Junior (Jr) National Basketball Association (NBA),” lanjut Faizal Kamis.

Sementara itu, Bupati Muara Enim Muzakir Sai Sohar melalui Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Pemkab Muara Enim Panca Surya Dinata, menyampaikan Pemkab Muara Enim menyambut baik program yang digulirkan oleh Pemprov Sumsel bekerjasama dengan Jr NBA USA, menjadikan Kabupaten Muara Enim sebagai salah satu daerah pusat pelatihan bola basket.

Terkait fasilitas olahraga, Kabupaten Muara Enim memiliki gedung yang representatif. Selain itu, Kabupaten Muara Enim pun sudah memiliki prestasi di bidang olahraga ini yaitu meraih juara Double Winner Champions Honda DBL (Development Basket Liga) South Sumatera Series 2016.

Kemudian, lanjut dia, selain akan menyiapkan 320 guru olahraga yakni 200 Kabupaten Muara Enim, 60 Kota Prabumulih, 50 Kabupaten PALI, 10 pelatih basket dari Perbasi, pihaknya juga akan menjadikan olahraga basket menjadi salah satu kurikulum ekstrakurikuler di sekolah-sekolah.

“Kami berharap kepada semua pihak agar program besar ini terus berkesinambungan,” tukas Panca, Selasa (9/5/2017) kemarin.

Program Junior NBA selain mencari bibit atlet berbakat dari Sumsel, juga mencari guru serta pelatih basket terbaik dari dalam Kabupaten/Kota di Sumsel. Melalui program ini diharapkan Provinsi Sumsel ke depan akan menjadi lumbung atlet basket dan menjadi kiblat nasional.