4 Desa di Muara Enim Raih Penghargaan Nasional Proklim

  

“Keempat desa yang meraih prestasi itu yakni Desa Keban Agung, Kecamatan Lawang Kidul meraih Piala Proklim Utama. Desa Kayu Ara Sakti, Kecamatan Gunung Megang, Desa Embawang dan Desa Tanjung Karangan, Kecamatan Tanjung Agung meraih penghargaan sertifikat Proklim” 

PALUGADANEWS.COM, MUARA ENIM — Empat desa di Kabupaten Muara Enim menerima pengahargaan Program Kampung Iklim (ProKlim) tahun 2018 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Penghargaan diserahkan Menteri LHK RI, Siti Nurbaya Bakar kepada Sekretaris Daerah Muara Enim Hasanudin di Auditorium Manggala Wanabakti, KLHK, Jakarta, Rabu (24/10/2018) kemarin.


Berita Lain:


Keempat desa yang meraih prestasi itu yakni Desa Keban Agung, Kecamatan Lawang Kidul meraih Piala Proklim Utama. Tiga desa lainya, Desa Kayu Ara Sakti, Kecamatan Gunung Megang, Desa Embawang dan Desa Tanjung Karangan, Kecamatan Tanjung Agung berhasil mendapat penghargaan sertifikat Proklim.

Penghargaan ini diberikan pemerintah pusat, atas usaha Pemkab Muara Enim dalam hal ini keempat desa yang ada di kabupaten Muara Enim dianggap berhasil membangun kampung modern, dengan keasrian yang alami serta iklim yang sejuk, khususnya penghijauan yang tetap terjaga.

“Alhamdulillah 2018 ini kita dapat penghargaan ProKlim Utama terhadap kelompok penggiat yang ada di desa Keban Agung, Kecamatan Lawang Kidul dan tiga desa lainnya yaitu desa Kayu Ara Sakti, Embawang, dan Tanjung Katangan. Pemerintah daerah selalu mendukung serta mendukung keempat desa ini dalam menjaga kesetiaan lingkungannya,” ujar Hasanudin.

Hasanudin mengatakan, penghargaan tersebut sebagai upaya dan bentuk komitmen Pemkab Muara Enim untuk memperbaiki seluruh wilayah desa yang ada di wilayah Kabupaten Muara Enim demi terciptanya iklim yang sehat.

“Kami mengajak masyarakat di seluruh desa dimana saja, untuk membangun kampungnya, dengan harapan seluruh desa di Bumi Serasan Sekundang ini menjadi desa yang nyaman dikunjungi,” lanjutnya.

Program kampung iklim(proklim) lanjut dia, merupakan program nasional dalam upaya antisipasi perubahan iklim ditingkat tapak.

“Proklim ini merupakan kegiatan nasional dalam upaya adaptasi dan mitigasi bentuk konsistensi pemerintah pusat terhadap upaya yang telah dilakukan oleh desa atau kelompok penggiat proklim dengan  memberikan apresiasi berupa piala dan insentif serta sertifikat,” tutupnya.