Desa Sidomulyo Kecamatan Gunung Megang Akan Jadikan Kurma Sebagai Ikon Desa

Desa Sidomulyo, Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muara Enim.

PALUGADANEWS.com, MUARA ENIM— Desa Sidomulyo Kecamatan Gunung Megang akan menjadikan kurma sebagai ikon desa mereka. Hal ini diungkapkan Kepala Desa (Kades) Sidomulyo Surono saat acara verifikasi lapangan lomba Tim Penggerak (TP) PKK tingkat nasional pekan lalu.

Surono mengatakan, inisiatif menjadikan buah khas Arab ini sebagai ikon desa tergolong nekat karena pembibitan Kurma baru mereka mulai tahun ini dan masih coba-coba.

Baca Juga:

“Kita tidak mencontoh ditempat lain, tapi kita punya keyakinan Kurma akan mampu berbuah di sini dan akan dapat dijadikan ikon desa kita ini,” ungkap Surono.

Pihaknya kata Surono, telah memesan bibit Kurma Thailand untuk dikembang biakkan. “Kita telah memesan bibit Kurma Thailand yang akan kita tanam disini,” lanjutnya.

Surono berharap pembibitan buah Kurma Thailand ini akan menjadikan inovasi percotohan bagi desa lain sehingga mampu meningkatkan pendapatan masyarakat yang selama ini hanya berpaku pada kelapa sawit, karet, dan padi semata.

“Inovasi ini kita harapkan berhasil dan akan mampu menjadikan Sidomulyo sebagai contoh desa inovasi terbaik dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya melalui BumDes yang mana nanti hasil dari inovasi ini akan dikelola secara bersama-sama antara pemerintah desa, BPD, TP PKK, dan karangtaruna,” pungkasnya.