Jumlah ODP Covid-19 di Muara Enim Meningkat Enam Kali Lipat

ODP Covid-19 di Kabupaten Muara Enim naik enam kali lipat.

PALUGADANEWS.com, MUARA ENIM – Jumlah orang dalam pemantauan (ODP) terkait virus Corona di Kabupaten Muara Enim meningkat hingga enam kali lipat. Mayoritas ODP adalah warga yang datang dari daerah pandemi dan para pekerja yang dinas luar.

“Satu hari sebelumnya ODP di Kabupaten Muara Enim sebanyak 8 orang, namun per 27 Maret 2020 meningkat sebanyak 50 orang,” kata juru bicara Gugus Tugas Penanganan Covid -19 Kabupaten Muara Enim Panca Surya Diharta, Sabtu (28/3/2020).

Baca Juga:

“Data tersebut, disampaikan ke pusat pengendali di Dinas Kesehatan Kabupaten Muara Enim hingga didapat per tanggal 27 Maret 2020 jumlah ODP sebanyak 50 orang, yang selesai di pantau sebanyak 6 orang dan untuk proses pemantauan ada 44 orang,” ungkap Panca.

Sementara pasien dalam pengawasan (PDP) dan proses pengawasan sebanyak 1 orang, untuk kasus positif Covid-19 belum ada.

“ODP tersebut adalah warga yang datang dari daerah pandemi seperti Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Jawa Tengah dan Iain-lain,” terangnya.

Selain itu, meningkatnya ODP ini karena masih banyak pekerja yang dinas ke luar kota. “Hal ini terjadi karena masih banyak pekerja yang dinas dari daerah terjangkit (pandemi) Covid -19 ini,” lanjutnya.

Panca menuturkan, untuk isolasi Pemkab Muara Enim sudah menyiapkan gedung di kawasan Islamic Center Muara Enim dengan kapasitas 62 orang. Gedung ini masih dalam persiapan serta perbaikan sarana dan prasarana penunjang.

“Kita harapkan masyarakat bisa menahan diri untuk tetap di rumah dan meminimalisir aktivitas di luar rumah kecuali yang benar-benar mendesak, menjauhi keramaian dan selalu hidup sehat. Bagi masyarakat yang tidak bisa bekerja karena tetap di rumah, pemerintah daerah masih membahas logistik untuk kompensasi untuk,” pungkasnya.